Akhir Bulan Disperkimhub Laksanakan OLJ di Simpang Masjid Setrojenar
Akhir Bulan Disperkimhub Laksanakan OLJ di Simpang Masjid Setrojenar
Disperkimhubkebm - Simpang Masjid Setrojenar Kecamatan Buluspesantren hari ini, Kamis (30/5), menjadi lokasi kegiatan rutin Operasi Laik Jalan (OLJ) oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Perhubungan Kabupaten Kebumen yang didukung oleh Polresta Kebumen. Sebanyak 17 personel bidang urusan perhubungan Disperkimhub Kebumen bersama 5 orang anggota Satlantas Polres Kebumen melakukan pemeriksaan terhadap sekitar 76 kendaraan baik angkutan barang maupun penumpang termasuk juga kendaraan roda dua.
Pelaksanaan operasi ini antara lain bertujuan untuk kembali mendisiplinkan pengemudi terutama kendaraan angkutan barang dan penumpang untuk melakukan kir kendaraannya sesuai dengan jadwal dan selalu memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraannya yang pada akhirnya akan bisa meminimalisir kecelakaan di jalan. Pelaksanaan kir di Disperkimhub Kebumen mulai tahun ini tanpa dipungut biaya.
Dalam operasi ini, Disperkimhub melakukan penilangan terhadan 8 kendaraan yang sudah habis masa uji kir-nya dan belum memperbaharuinya. Sementara Satlantas Polres Kebumen melakukan penilangan terhadap kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat seperti SIM maupun STNK sebanyak 18 kendaraan. (hj/bgs).