Inovasi Wadah Snack di "Mageri Segoro"
Inovasi Wadah Snack di "Mageri Segoro"
DisperkimLH - Meski terlihat sederhana namun inovasi ini sungguh menarik perhatian dan memiliki nilai jual yang menjanjikan.
Selain sederhana dan unik, inovasi ini juga ramah terhadap lingkungan karena terbuat dari bahan alami dan bisa dipakai berulang kali. Di sisi lain penggunaan wadah ini secara massive juga bisa membantu para pengrajin anyaman bambu dalam memasarkan produknya.
Wadah snack yang inovatif ini ditampilkan saat kegiatan "Mageri Segoro" yang dilaksanakan di Pantai Logending, Selasa (12/10), yang merupakan kerjasama antara Polres Kebumen dengan Pemkab Kebumen melalui Dinas Perkim-LH.
Inovasi yang seperti ini diharapkan bisa memancing lebih banyak lagi ide-ide yang kreatif inovatif khususnya yang mendukung kelestarian alam untuk keberlanjutan tempat tinggal kita dan anak cucu kita nanti.
---- Berita Terkait ----