Sosialisasi BSPS di Desa Ori Kecamatan Kuwarasan
Sosialisasi BSPS di Desa Ori Kecamatan Kuwarasan
Disperkimhub - Bertempat di Balai Desa Ori Kecamatan Kuwarasan, Dinas Perkimhub Kab. Kebumen menyelenggarakan Sosialisasi Program Bantuan Perumahan Swadaya (BSPS) melalui dana APBN Tahun Anggaran 2022. Hadir sebagai narasumber kegiatan tersebut Sarwono sebagai Koordinator Kabupaten Kebumen, Munir sebagai Tim Verifikasi Kabupaten dari Dinas Perkimhub Kebumen, dan Moh Sarifudin Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL) BSPS. Sosialisasi tersebut juga dihadiri Calon Penerima Bantuan sebanyak 12 orang dan dari perangkat pemerintahan desa setempat.
Menurut Munir, tujuan dari diselenggarakannya sosialisasi tersebut agar terjadi kesepahaman bagi penerima dan yang melaksanakan pembangunan rumah termasuk pemdes setempat supaya nantinya rumah terbangun memenuhi kriteria rumah yang sehat, memenuhi standar layak huni, kecukupan luas dan rumah yang tahan gempa.
Disampaikan juga perlunya kesiapan swadaya dan tata cara penyaluran, bentuk bantuan yg diterima, struktur bangunan yg sesuai aturan baku dari peraturan Kementerian PUPR mulai dari struktur atap, lantai, dan dinding. Terkait pelaporan nantinya juga disampaikan bahwa dokumentasi rumah terbangun seratus persen, kondisi pintu dan jendela sudah terpasang dengan rapi.
Sebagai tindak lanjut pelaksanaan sosialisasi tersebut akan dilaksanakan pembentuakn kelompok penerima bantuan.
---- Berita Terkait ----