DPRD Magetan Kunjungi Kebumen Terkait RTLH
DPRD Magetan Kunjungi Kebumen Terkait RTLH
DisperkimLH - Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Kebumen bersama DPRD menerima kunjungan kerja rombongan anggota DPRD Kabupaten Magetan Provinsi Jawa Timur hari Senin (15/1) di Ruang Rapat Pimpinan Komisi B.
Rapat dipimpin Ketua Komisi B Sudarmaji, ST didampingi beberapa anggota Dewan. Dari Dinas Perkim-LH hadir Sekretaris Dinas, Sri Pambudi, SPt. MSc didampingi Kabid Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Kun Pramono, SE dan Kasi Kawasan Permukiman, Suparmi, SE. MSi.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua rombongan DPRD Magetan menyampaikan maksud tujuan kunjungan kerja ke Kabupaten Kebumen. Lebih lanjut disampaikan bahwa fokus dari kunker ke Kebumen yaitu ingin bertukar informasi terkait masalah program penanganan RTLH ( Rumah Tidak Layak Huni). Pada kesempatan tersebut Pimpinan rapat menyampaikan bahwa untuk penanganan RTLH di Kabupaten Kebumen ditangani oleh Dinas Perkim-LH, oleh karena itu Sekretariat DPRD mengundang Dinas Perkkm-LH untuk menyampaikan paparan terkait RTLH.
Dalam paparannya, Sekretaris Dinas Perkim-LH menyampaikan program Dinas, salah satunya adalah program penanganan RTLH yang juga merupakan program prioritas Bupati Kebumen sebagai upaya pengentasan kemiskinan. Disampaikan juga bahwa untuk menuntaskan RTLH di Kabupaten Kebumen sebanyak 26.908 unit (berdasarkan database 2014) diperlukan anggaran yang jumlahnya tidak sedikit. Untuk mengatasi hal tersebut Dinas Perkim-LH melakukan terobosan dengan mencari sumber dana diluar APBD Kabupaten antara lain dari dana DAK, APBD Provinsi dan APBN. Selain itu Dinas juga menggandeng Baznasda Kebumen, CSR, APBDes dan bantuan dari Komunitas masyarakat. (sek/hj)