Tim Dinas Perkim-LH Melakukan Penanganan Pohon Tumbang
Tim Dinas Perkim-LH Melakukan Penanganan Pohon Tumbang
DisperkimLH - Meski curah hujan belum begitu besar namun beberapa pohon sudah mengalami tumbang dengan akar yang tercerabut dari tanah. Seperti yang terjadi hari ini, Senin (18/10) tercatat ada dua lokasi pohon turus jalan yang tumbang dan mengganggu lalu lintas. Lokasi pertama yakni di Jalan Puring Desa Kalitengah Kecamatan Gombong. Senin siang pohon jenis Tanjung roboh hingga melintang jalan sehingga mengganggu para pengguna jalan. Beruntung Tim Pertamanan UPT PALS wilayah barat segera turun ke lokasi kejadian untuk menyingkirkan batang pohon dari badan jalan. Dalam waktu tidak terlalu lama, pohon tumbang yang menjadi penghalang jalan tersebut bisa segera diatasi sehingga arus lalu lintas bisa kembali lancar.
Selain di Gombong, pada sore harinya kasus pohon tumbang juga terjadi di Karangsari Kebumen tepatnya di sebelah Balai Desa Karangsari. Untungnya pohon ini tidak menghalangi jalan namun menyangkut di jaringan kabel listrik sehingga sangat membahayakan keselamatan warga jika sampai ada yang tersengat arus listrik. Karena itu Dinas Perkim-LH dengan segera menurunkan tim untuk menangani masalah tersebut. Menggunakan bantuan mobil crane, batang pohon yang menyangkut di kabel listrik akhirnya dapat ditangani dalam waktu yang tidak terlalu lama.
Dengan terjadinya beberapa kasus pohon tumbang, mestinya bisa menjadi peringatan bagi kita semua agar lebih waspada apalagi saat memasuki musim penghujan dengan curah hujan semakin meningkat sehingga kasus seperti ini rawan terjadi. Dengan selalu waspada semoga kita semua terhindar dari segala bencana dan marabahaya yang bisa terjadi kapan saja. (sek)
---- Berita Terkait ----